UNIVET BANTARA SUKOHARJO SELENGGARAKAN SERAH TERIMA JABATAN REKTOR
Sukoharjo-Selasa, 16 Maret 2021. Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo menggelar serah terima jabatan dari Prof. Dr. Ir. Ali Mursyid WM, MP. kepada PJS Rektor Dr. Farida Nugraheni, M.Hum. Prosesi serah terima jabatan rektor yang dihadiri langsung oleh pejabat YPPP Veteran Sukoharjo, pimpinan dan anggota senat, pimpinan fakultas dan program studi Univet Bantara Sukoharjo dengan menerapkan protokoler kesehatan di Aula Gedung H Univet Bantara Sukoharjo.
Ketua panitia penyelenggara yang sekaligus menjabat sebagai Dekan FKIP Drs. Toni Harsan, MH menyampaikan bahwa yayasan terpaksa mengambil kebijakan agar masa jabatan rektor dan wakil rektor dalam satu paket berdasarkan SK No. 187/C/YPPP Vet/X/2020 dengan pertimbangan sosiologi, yuridis maupun pertimbangan ilmiah. Oleh karena itu, pada periode ini mengangkat pejabat rektor sementara (PJS) sampai terpilih rektor definitif selambat-lambatnya 2 bulan sebelum masa bakti PJS Rektor dan Wakil Rektor berakhir yaitu pada tanggal 31 Oktober 2021 nanti.
Dr. Farida Nugraheni, M.Hum. ditetapkan oleh yayasan sebagai PJS Rektor berdasarkan pertimbangan senat No 027/Senat/Univet Btr/III/2021 tertanggal 01 Maret 2021. SK dengan No 25/C/SK/YPPP Vet/III/2021 tentang pengangkatan pejabat sementara rektor Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo diserahkan langsung oleh ketua YPPP Drs. Bambang Margono, MM. “saya mengucapkan terimakasih kepada Prof. Dr. Ir. Ali Mursyid WM, MP yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan membawa kemajuan bagi Univet dan kepada Dr. Farida Nugraheni, M.Hum selamat bertugas dengan amanah yang baru karena tugas berat menghadap untuk membawa univet menjadi lebih maju dan berkembang dengan pesat” ujar Ketua YPPP dalam sambutannya.
Prof. Dr. Ir. Ali Mursyid WM, MP, dalam sambutannya sebagai rektor Univet Bantara Periode 2017-2021 menyerahkan buku laporan akhir jabatan yang memuat apa yang telah dikerjakan dan telah dihasilkan dengan tujuan dapat digunakan sebagai pegangan kepemimpinan berikutnya. Lebih lanjut, beliau, berpesan kepada rektor baru untuk tetap memegang budaya santun dalam kepemimpinan, menyempurnakan apa yang belum sempurna dalam kepemimpinan sebelumnya dengan berbasis pada indikator-indikator yang ada di jurnal akreditasi. Di akhir sambutannya beliau berharap semoga univet kedepan bisa lebih dipercaya oleh masyarakat karena univet memang layak untuk dipercaya.
Ucapan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan dalam mengemban amanah sebagai PJS Rektor Univet Bantara disampaikan oleh Dr. Farida Nugraheni, MM dalam sambutan pertamanya sebagai Rektor Univet. Ucapan terimakasih secara khusus beliau sampaikan kepada Prof. Dr. Ir. Ali Mursyid WM, MP atas laporan kinerja yang telah diberikan. “Insya Allah akan saya cermati, pelajari dengan baik dan akan saya teruskan program-program yang belum terlaksana maupun yang masih dalam pelaksanaan. Semoga bisa berjalan sesuai harapan kita bersama” imbuhnya di akhir sambutan.
One Comment