DISKUSI SANTAI PENGUATAN KOMPETENSI MENULIS ARTIKEL ILMIAH DOSEN PRODI PBSI
Penulisan artikel ilmiah bukan sesuatu yang asing bagi seorang mahasiswa maupun dosen. Namun, menghasilkan artikel ilmiah yang layak untuk terbit di jurnal terindeks nasional barulah itu luar biasa. Menulis artikel jurnal ilmiah terindeks nasional ataupun internasional ini termasuk salah satu assessment penilaian akreditasi di masa 4.0. maka dari itu Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mengadakan “Diskusi Santai Penguatan Kompetensi Penulisan Artikel Ilmiah Dosen PBSI” kegiatan ini dilakukan melalui 5 sesi, yaitu; Sesi 1 dengan materi bagaimana memilih tema dan judul yang menarik, dilanjutkan dengan memberikan gambaran mengenai metode penelitian; Sesi 2 memaparkan hasil penilitian dan pembahasan; Sesi 3 mendiskusikan pendahuluan bagian artikel ilmiah; Sesi 4 pemaparan teknik Sitasi artikel; Sesi 5 menguraikan dan parktik Submit artikel ilmiah.
Kegiatan sesi dimulai tanggal 22 April 2022 dan 26 April 2022, dengan pemateri Dr. B. Sudiyana, M.Pd.. materi yang disampaikan mulai dari perumusan judul yang menarik, merumuskan masalah, dan menentukan metode penelitian. Metode penelitian merupakan awal yang harus dikerjakan. Deskripsikan pendekatan yang digunakan,teknik pengumpulan data yang digunakan, Teknik analisis data. sampai pada instrumen penelitian, paparnya. Hari berikutnya materi yang akan disampaikan oleh Dr. Dewi Kusumaningsih, S.S., M.Hum., dan Dr. Muhlis Fajar W., M.Pd.. Nantinya kedepan, setiap Minggu sekali akan secara kontinyu melaksanakan kegiatan ini.
Ketua program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Univet Bantara Sukoharjo, Drs. Suparmin, M.Hum. mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini, apalagi di tengah-tengah masa seperti ini. Masa pembatasan seperti ini hendaknya jangan dijadikan sebuah alasan untuk tidak produktif. Apalagi dalam menulis artikel ilmiah di jurnal. Sekali lagi saya sebagai ketua program studi memberikan apresiasi setingi-tingginya dengan kegiatan yang sangat bagus ini. Segera bergerak, menulis, menulis, dan menulis.
Leave a Comment